Google adalah mesin pencari yang serba tahu. Apapun yang ingin Anda cari bisa ditemukan dengan mudah melalui Google Search. Sepanjang tahun 2015 ini, pencarian keyword mengenai gadget jadi salah satu yang paling banyak. Kira-kira, gadget apa yang paling populer selama tahun 2015 versi Google?
Di peringkat pertama ternyata diduduki iPhone 6s. Pesona smartphone besutan Apple tersebut masih menarik perhatian pencinta gadget di seluruh dunia. Di posisi kedua ada flagship Samsung Galaxy S6 yang memang diciptakan untuk menjadi pesaing iPhone 6s. Sedangkan menutup posisi tiga besar ada Apple Watch yang menjadi smartwatch paling banyak ditunggu tahun ini.
Di luar peringkat tiga besar, masing-masing ditempati Apple iPad Pro, LG G4, Samsung Galaxy Note5, Samsung Galaxy J5, HTC One M9, Google Nexus 6P, dan Microsoft Surface Pro 4 di posisi empat hingga sepuluh. Yang menarik di sini adalah dominasi Apple dan Samsung dimana keduanya masing-masing memiliki tiga wakilnya.
Sedangkan di Indonesia, daftar sepuluh gadget terpopuler yang paling banyak dicari dikuasai oleh Samsung dan ASUS. Samsung Galaxy A, Samsung Galaxy J5, dan Samsung Galaxy J1 menduduki peringkat tiga besar diikuti ASUS ZenFone 2 di peringkat keempat dan Samsung Galaxy V di peringkat kelima.
by ROMI HIDAYAT
Sumber: droidlime.com
Recent Comments