Berita Aplikasi

Tempatnya informasi aplikasi android dan ios terbaru dan terhangat

5 Aplikasi pembuat Avatar yang Terbaik untuk iOS

5 Aplikasi pembuat Avatar yang Terbaik untuk iOS

Mungkin banyak dari kalian yang belum mengetahui tentang fungsi dari sebuah Avatar. Avatar di sini bukanlah judul sebuah film namun hal yang anda gunakan untuk mempresentasikan diri anda dan juga dapat anda gunakan untuk profil akun anda di dunia maya. Karena sifatnya untuk mempresentasikan diri anda maka ada baiknya anda membuatnya sendiri karena ternyata membuat Avatar sendiri bukanlah hal yang sulit. Anda hanya butuh beberapa aplikasi di bawah ini untuk membantu anda.

  1. MAGIC MAN CAMERA (魔漫相机)

Jika anda menyukai sesuatu hal yang humoris maka aplikasi ini yang paling cocok karena paling banyak mengundang tawa. Kelebihannya adalah aplikasi ini memiliki cara kerja yang mudah namun hasilnya dapat membuat anda tertawa terpingkal-pingkal karena wajah anda akan diabadikan dan juga secara otomatis akan disebarkan ke dalam salah satu template gambar yang sudah disiapkan. Kelemahannya adalah penggunaan bahasa Mandarin pada aplikasi ini tentunya dapat membuat orang lain bingung.

  1. IMADEFACE

Aplikasi ini merupakan aplikasi terfavorit karena anda dapat menemukan begitu banyak template wajah dimana pada versi 3.0 aplikasi ini memperkenalkan fitur yang bernama I Made Face ID yang mana fitur ini dapat membantu anda untuk memindai barcode. Dengan hal itu anda dapat melihat Avatar teman anda ditambah juga sebuah pesan rahasia yang ada di dalamnya. anda tidak perlu bingung dengan harga yang ditawarkan karena aplikasi ini juga bersifat gratis.

  1. WEEMEE AVATAR CREATOR

Game sosial adalah satu hal yang ditawarkan oleh aplikasi ini di samping tema-tema yang unik. Tentu saja setelah anda membuat Avatar anda maka anda dapat mempromosikan diri anda sendiri untuk mendapatkan vote terbanyak dari teman-teman anda karena tersedia hadiah bagi para penerima vote terbanyak dan inilah yang menarik dari aplikasi ini.

  1. 3D Avatar Creator
BACA JUGA  5 Aplikasi Kesehatan Terbaik untuk Para Pengguna iOS

Aplikasi ini muncul di Facebook sekitar tahun 2009 dan sekarang dapat anda nikmati di iPhone. Yang membuat aplikasi ini menjadi menarik adalah dimana anda dapat membuat Avatar 3 dimensi yang lucu dan juga foto tersebut dapat bergerak. Tidak hanya itu anda juga dapat merekamnya sehingga tentu saja hal ini menjadi suatu kegiatan yang mengasah kreativitas anda.

  1. MAKEME

Menggunakan konsep dua dimensi di mana anda dapat membuat Avatar yang lucu serta tersedia begitu banyak template yang dapat anda terapkan pada avatar anda.  Memang aplikasi ini hampir sama dengan aplikasi pembuat Avatar yang lain namun wajah-wajah dari template gambar yang ada cukup mengundang tawa. Kelemahan dari aplikasi ini adalah yang nantinya dapat memaksa anda untuk mengeluarkan dana lebih untuk itu.

Dengan adanya berbagai macam aplikasi pembuat Avatar yang bersifat gratis bagi anda para pengguna iPhone tentu saja hal tersebut dapat membuat anda menjadi tertantang untuk mengimplementasikan diri anda. Tidak hanya itu berbagai macam kreatifitas pun dibutuhkan untuk dapat membuat sebuah Avatar yang benar-benar sesuai dengan apa yang anda pikirkan. Anda juga tidak dapatmemungkiri bahwa terkadang Avatar yang kita buat tidaklah sama dengan penampilan fisik kita melainkan sama dengan harapan yang kita inginkan ada pada diri kita. Untuk itulah anda diharapkan menemukan aplikasi yang paling cocok dengan apa yang Anda harapkan dari sebuah Avatar. Bacalah kembali komen maupun review dari aplikasi-aplikasi diatas sebelum anda memutuskan memilikinya.

Bagikan

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *